Pengelola MBG Yayasan Khazanah Ibu Bahagia Beralasan Sakit. Pihaknya Tidak Bisa Memberikan Steatment

Warta Desa
Senin, 12 Januari 2026, Senin, Januari 12, 2026 WAT
Last Updated 2026-01-12T04:29:09Z
CIANJUR Wartadesa - Dugaan pembuangan limbah sampah dari salah satu Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang bertempat dikampung Layungsari RT/RW 001/005 Desa Ciberrum, Kecamatan Cugenang, Cianjur. Kini terus bergulir. Setelah Ketua Gerakan Muda Cianjur Bersatu (GMCB), Azzam Mohasm, menyoroti aktivitas MBG tersebut. Rencananya hari ini Senin 12/01/2026 pihaknya akan memberikan klarifikasi,

Saat dikonfirmasi beberapa awak media, semua pengurus SPPG tidak ada di tempat, menurut para pekerja mereka jarang masuk hanya waktu tertentu saja. Ada lagi menurut salah satu pekerja mereka sedang sakit. Padahal sebelumnya pihak MBG sudah dibuatkan janji untuk klarifikasi. Hingga hal ini menimbulkan banyak pertanyaan tentang terkait transparansi dan akuntabilitas pengelolaan MBG.

Camat Cugenang, Ali Akbar, saat dimintai keterangan, pihaknya menghimbau kepada pengelola SPPG untuk melaksanakan pengelolaan sampah dan limbah MBG sesuai ketentuan yang berlaku. "Program Makan Bergizi Gratis adalah program yang baik, tetapi tidak boleh dijalankan secara tidak profesional, terutama dalam pengelolaan sampah," ujarnya ¹.

Azzam Mohasm juga mendesak dinas terkait untuk segera turun ke lapangan, melakukan pemeriksaan langsung, dan memberikan rekomendasi teknis pengelolaan sampah. Jika ditemukan pelanggaran, maka akan diambil tindakan tegas.

Pembuangan sampah sembarangan berpotensi melanggar Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2008 tentang Pengelolaan Sampah dan Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup.***Deri/Ca***

TrendingMore